Perspektif Produk Bahan Makanan Genetically Modified Organism (GMO) pada Mahasiswa

  • Nova Hariani
  • Aldi Fudiantoro
  • Nadhifa Aurellia Wirawan
  • Muhammad Fikri Ichsan Feron
  • Imam Rosadi
Keywords: GMOs, GMO Issues, GMO Foods, Public opinion

Abstract

Abstrak
Perkembangan ilmu pengetahuan dan juga teknologi menyebabkan adanya berbagai penemuan, salah satunya
ialah Genetically Modified Organism (GMO) yaitu suatu perubahan gen organisme dengan menggunakan teknik
rekayasa genetik sehingga diperoleh suatu individu tertentu yang menguntungkan bagi manusia. Namun, di sisi
lain GMO juga menyimpan berbagai kekhawatiran seperti dapat memicu toksisitas, alerginisitas, dan
ketidakstabilan gen. Penelitian ini bertujuan untuk menyelidiki tingkat pengetahuan dan sikap masyarakat
Indonesia terhadap penggunaan produk hasil GMO. Pengumpulan data pada penelitian ini dilakukan dengan
menyebarkan kuesioner secara daring di berbagai media sosial. Terdapat tiga poin pertanyaan pada kuisoner
terkait pengetahuan tentang GMO, sikap terhadap keamanan makanan GMO, dan sikap terhadap manfaat GMO.
Berdasarkan hasil penelitian diperoleh responden sebanyak 97 orang yang merupakan mahasiswa. Sebanyak
60,8% responen kurang memahami GMO. Namun, sebanyak 46,4% responden setuju bahwa makanan berbahan
GMO baik untuk kesehatan. Ancaman yang paling ditakuti responden akibat adanya makanan GMO adalah
penurunan biota asli sebesar 20,6%. Sebagian besar responden berpendapat bahwa produk pangan berbahan GMO
harus mencantumkan label berisi informasi detail. Internet merupakan media yang diharapkan responden dalam
penyebaran informasi terkait GMO. Berdasarkan hasil penelitian ini dapat disimpulkan bahwa sebagian besar
masyarakat Indonesia dapat menerima GMO dan merasakan manfaatnya yang lebih besar dibandingkan dengan
kekhawatiran terhadap isu GMO.
Kata kunci: GMO, Isu GMO, Makanan GMO, Opini publik
Abstract
The development of science and technology has led to various discoveries, one of which is Genetically Modified
Organism/GMO. GMO utilizes genetic engineering techniques to obtain a certain individual that is beneficial to
humans. However, on the other hand, GMO also harbor various concerns such as being able to trigger toxicity,
allergy, and gene instability. This study aims to investigate the level of knowledge and attitudes of the Indonesian
people towards the use of GMO products. Data collection in this study was carried out by distributing online
questionnaires on various social media. There are three questions on the questionnaire related to knowledge
about GMs, attitudes to food safety of GMO, and attitudes to the benefits of GMO. Based on the results of the
study, there were 97 respondents. As many as 60,8% of respondents do not understand GMO. However, as many
as 46,4% of respondents agree that food made from GMO is good for health. The threat most feared by
respondents due to the presence of GMO food is the decline in native biota by 20,6%. Most respondents think that
food products made from GMO must include labels containing detailed information. The internet is the medium
expected by respondents in disseminating information related to GMO. Based on the results of this study, it can
be concluded that most Indonesian people can accept GMO and feel the benefits are greater than concerns about
GMO issues.
Keywords: GMOs, GMO Issues, GMO Foods, Public opinion.

Published
2022-06-30